Patroli Dialogis Digelar Untuk Pantau Kegiatan dan Berikan Himbauan Kamtibmas Kepada Masyarakat di Taman Parit Nanas


Pontianak Utara, Kalbar – Tim Patroli Polsek Pontianak Utara yang dipimpin Iptu Adnan melaksanakan patroli kepusat aktifitas masyarakat pada saat liburan, salah satunya di Taman Parit Nanas Pontianak Utara, Sabtu Malam (22/10/2022).

Patroli sambang dalam rangka memantau situasi kamtibmas di pusat aktifitas masyarakat, sekaligus menghimbau kepada pengunjung agar parkir kendaraan ditempat yang telah ditentukan secara rapi dan tidak sembarangan untuk mengantisipasi terjadinya potensi tindak kejahatan khususnya Curanmor dan pencurian helm.

Kepada orang tua juga dihimbau agar memberikan perhatian dan pengawasan terhadap anaknya yang sedang bermain untuk mengantisipasi terjadinya potensi kecelakaan dan hal negatif lainnya mengingat ramainya pengunjung di sekitar lokasi.

“Awasi anak-anak saat bermain dan parkir kendaraan yang rapi, pastikan dalam keadaan terkunci stang, helm harap dibawa atau di kunci pengaman”, pesan Iptu Adnan.

Bapak Imran salah seorang pengunjung Taman Parit Nanas menyambut positif himbauan yang disampaikan Patroli Polsek Pontianak Utara sekaligus berharap patroli seperti ini rutin dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang berkunjung", ungkapnya.

(Humas Polsek Pontianak Utara)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Jaga Keselamatan warga, Personel Polsek Pontianak Utara Bantu Penyebrang Jalan Yang Akan Melintas

POLRES SINGKAWANG LAKUKAN PENGAMANAN PAWAI 1 MUHARAM 1444 H TAHUN 2022

Pawai Ta'aruf menyambut Ramadhan 1444 H, Personil Polresta Pontianak dan polsek Jajaran Lakukan pengamanan Rute